3 Destinasi Wisata di Indonesia yang Paling Keren untuk Rayakan Natal

Senin, 23 Desember 2019 | Safecare Admin





Natal adalah hari yang paling ditunggu-tunggu oleh umat Kristiani. Daripada bosan merayakan natal di kota asal, kamu bisa berpergian dengan keluarga untuk mencari suasana baru. Eits, siapa bilang merayakan natal harus jauh-jauh ke luar negeri? Indonesia memiliki banyak destinasi wisata yang keren dan dapat kamu kunjungi untuk merayakan natal.

Daripada berpergian ke luar negeri, mari coba jelajahi keindahan Indonesia untuk menemani perayaan natal tahun ini. Destinasi wisata Indonesia apa saja yang bisa kamu kunjungi? Yuk, simak informasi berikut ini.

 

Pantai Kuta, Bali

Bali adalah salah satu destinasi utama untuk merayakan natal dan tahun baru. Lebih tepatnya, kamu dapat berkunjung ke pantai kuta untuk menikmati acara di sana. Akan selalu ada pertunjukan kembang api yang heboh dan memukau setiap akhir tahun.

Selain itu, ada pula beach party yang dapat kamu ikuti di pantai Kuta. Pesta ini berlangsung semalaman dan ditutup dengan melihat matahari terbit pertama kalinya saat pergantian tahun baru. Kamu dapat memulai tahun baru dengan melihat sunrise yang indah dan mempesona.

 

Jakarta

Saat ingin mencari tempat untuk merayakan natal, tentunya Jakarta tidak boleh dilupakan. Ibu kota Indonesia ini merupakan kota dengan event-event terbesar untuk awal tahun baru. Ada berbagai acara di Jakarta, yaitu festival, konser musik, penampilan kembang api, dan lain-lain.

Di Jakarta, ada 3 tempat utama yang dapat kamu kunjungi, yaitu di monas, TMII, dan bundaran HI. Biasanya akan selalu ada acara-acara besar pada 3 lokasi tersebut. Mall-mall pun ikut meramaikan natal dan tahun baru. Kamu dapat mendatangi Central Park Mall dan Grand Indonesia dan menikmati perayaan di sana.

Apabila kamu tidak suka acara yang terlalu ramai, tenang saja. Kamu dapat menikmati pertunjukan kembang api dari atap tempat-tempat tertentu di Jakarta. Kamu dapat pergi ke puncak menara BCA, Cloud Lounge, ataupun di atap hotel Aston Marina Ancol.

 

Kunci Taon, Manado

Kamu dapat berkunjung ke Manado untuk merayakan natal bersama keluarga. Selain merayakan natal, kamu juga dapat sekaligus menikmati kuliner khas Manado, seperti bubur Tinituan, dan lain-lain. Liburanmu ke Manado akan menyenangkan dan penuh pengalaman baru.

Pada bulan Desember, Manado mengadakan banyak perayaan natal. Masyarakat Manado tidak merayakan natal pada tanggal 24 Desember, namun mereka merayakan natal dari awal bulan Desember. Sejak tanggal 1 Desember, masyarakat Manado melakukan banyak ibadah pra-natal dan tradisi ziarah kubur kerabat. Kubur tersebut kemudian dihias menggunakan berbagai perhiasan natal.

Puncak perayaan natal di kota Manado terletak pada bulan Januari awal. Tradisi natal yang terkenal di Manado bernama Kunci Taon. Kunci Taon merupakan semacam tradisi pawai keliling yang dilakukan oleh remaja-remaja Manado. Kumpulan remaja tersebut akan berdandan dengan memakai kostum santa claus. Mereka akan mengitari jalan-jalan dan membagikan banyak hadiah bagi anak-anak.

 

Demikianlah 3 destinasi wisata di Indonesia yang bisa kamu kunjungi untuk merayakan natal. Saat berpergian ke luar kota, jangan lupa membawa minyak angin Safe Care untuk menjaga tubuh tetap hangat. Selamat berlibur, Safeian!

Tulis Komentar

Login dahulu untuk membuat komentar

Komentar

Belum ada komentar